Form WhatsApp

KUA Ponre Wakafkan Al-Qur'an

shape image

KUA Ponre Wakafkan Al-Qur'an



Ponre, (Humas KUA Ponre)- Salah satu nama bulan Ramadhan yaitu syahrul Qur'an yang berarti bulan al-Qur'an. Dinamakan bulan al-Qur'an karena di bulan Ramadhan ini al-Qur'an diturunkan melalui malaikat Jibril. Maka untuk mengisi hari-hari di bulan Ramadhan maka sebaiknya diisi dengan al-Qur'an, baik dengan membaca, mempelajari, mengkaji, hingga berbagi al-Qur'an (wakaf Qur'an).

Hal ini dilakukan oleh keluarga besar Kantor Urusan Agama (KUA) Ponre dengan berdonasi untuk wakaf Qur'an. Menurut keterangan kepala KUA Ponre bahwa, "Ada 12 al-Qur'an yang kami kumpulkan bersama para staf dan penyuluh agama. Semoga semua ini menjadi amal jariyah bagi rekan-rekan yang ikut program wakaf al-Qur'an ini", ungkap Marratang, S.HI.

Al-Qur'an yang terkumpul kemudian dikumpul di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone melalui seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren), Selasa, (27/4/2021) yang diantar langsung oleh salah satu penyuluh agama Islam non PNS KUA Ponre.

"Kami telah menyerahnya wakaf al-Qur'an KUA Ponre yang diterima langsung oleh kasi PD Pontren. Mudah-mudahan semua ini dapat memberikan manfaat", jelas A. Ihsan Musafir. (Irfan)

Posting Komentar

Copyright © AgusSalim For - KUA KECAMATAN PONRE

Form WhatsApp KUA Ponre

Anda harus memiliki akun WhatsApp yang aktif.

KIRIM !